Sukoharjo - Pameran
batu akik terbesar di Jawa Tengah digelar di Hartono Mall pada 7-8 April 2015.
Bertajuk The Miracle Gemstone Indonesia, acara yang diselenggerakan oleh
Kreasindo Utama ini menghadirkan beragam macam akik dari seluruh penjuru tanah
air.
Menurut
wakil ketua panitia acara, Ekalaya, dalam pameran ini pihaknya menghadirkan
sedikitnya 125 stand yang di ikuti dari berbagai daerah di Indonesia seperti
dari Aceh, Bengkulu, Palembang hingga Papua.
Dalam
pameran ini tidak hanya memfokuskan kepada penjualan melainkan juga edukasi
kepada para pengunjung. Hal itu dilakukan agar para pecinta akik dan masyarakat
awam bisa membedakan secara detail antara batu akik asli dan palsu.
Akan
ada talk show dengan menghadirkan pembicara dari International
Gemological Laboratory (IGL) sehingga para pengunjung yang tertarik bisa belajar
tentang cara melihat unsur di dalam batu sehingga bisa melihat mana yang asli
dan sintetestis.
Tidak
hanya itu, untuk menyemarakan acara, digelar kontes batu akik untuk umum serta
fashion show sebagai strategi untuk menarik pengunjung.
0 komentar:
Posting Komentar